Senin, 13 Mei 2013

Jangan Bersedih Karena Gangguan Orang Lain, dan Maafkanlah Orang yang Berbuat Jahat Kepada Anda!

Harga hukuman (qisash) yang paling mahal adalah yang harus dibayarkan oleh seorang pendendam dan pendengki saat ia mendengki orang lain. Pasalnya, ia harus membayar semua itu dengan hati, daging, darah, perasaan, kedamaian, ketenteraman, dan kebahagiaannya. Maka, betapa meruginya seorang pendengki.
Allah telah mengabarkan kita tentang obat dan penyembuhan dari penyakit ini,
(Dan, orang-orang yang menahan amarahnya dan memaafkan (kesalahan) orang) (QS. Ali 'Imran: 134)
(Jadilah kamu pemaaf dan suruhlah orang mengerjakan yang ma'ruf, serta berpalinglah dari orang-orang yang bodoh) (QS. Al-A'raf:199)
(Tolaklah (kejahatan) itu dengan cara yang lebih baik, dan tiba-tiba orang yang antara kamu dan dia ada permusuhan, seolah-olah dia telah menjadi teman yang amat setia) (QS.'Fushshilat: 34)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar